Mari Wujudkan Lingkungan RW 19 sebagai Hunian yang Aman, Nyaman, Tenteram dan Harmonis

Selasa, 06 Januari 2015

Geliat Pengurus Baru

Salam Kompak

Ketemu kembali di 2015, semoga tahun ini membawa kebahagiaan, keceriaan dan kesejahteraan bagi kita warga RW 19. Gegap kegembiraan datangnya tahun baru telah kita ikuti dengan dentuman mercon, kembang api dan sebagainya. Juga bakar ikan , jagung, ayam semuanya larut dalam suasana pergantian tahun yang semarak.

Kamis 1 Januari 2015, dipagi yang cerah tapi mengarah ke mendung dan belum turun ujan, sungguh suasana yang adem, nyaman, asri dan sejuk menghirup udara pagi. Kecapean yang hinggap ke seluruh badan warga lenyap diperaduan, karena ngantuk sangat.

Pagi itu diskusi ringan beberapa warga yang kebetulan ketemu di sekitar Taman Mirah RT2, terlontar keinginan Ketua RW 19 memberdayakan kehadiran Taman ini sehingga manfaatnya lebih dirasakan untuk berbagai kegiatan, seperti kumpul warga (NGariung Warga tgl 14 Desember 2014, cikal bakal keinginan), taman bermain, olahraga (track batu relaxasi kaki) dan segudang keinginan lainnya.

Diskusi mengarah minta masukan warga bagaimana baiknya penataan Taman ini sehingga lebih berdaya guna, RW 19 mempunyai Taman yang terluas terdiri Taman RT 5, Taman RT 2 dan Taman RT 1 dengan Danaunya. Ide penataan taman semakin merasuk ke alam pikiran warga, mulailah browsing, menghayal dll, bagaimana wujud taman nantinya, donasi alat bermain mulai bermunculan, semoga klo sudah ada desain taman akan bertambah donasi warga lainnya.

Sekedar informasi dan sharing keberadaan taman di beberapa kota sbb:


 Kehadiran taman di lingkungan rumah sangat penting sebagai sarana rekreasi yang murah, kenapa demikian? kalau kita coba bandingkan dengan biaya rekreasi ke tempat wisata di luar rumah hal ini tentunya jauh lebih murah dan praktis.



Dengan biaya pembuatan yang katanya relatif besar, tapi hal itu bisa diatasi salah satunya dengan penyesuaian anggaran yang telah disediakan, bagaimana caranya? ya tentunya kita bisa buat terlebih dahulu rencana pembutan seperti komposisi atau elemen tanaman dan desain yang kita inginkan, kemudian kita bisa konsultasikan terlebih dahulu pada jasa pembuatan taman agar lebih pasti anggaran yang akan dikeluarkan.



Perencanaan komposisi tanaman untuk pembuatan taman jarang orang lakukan, mereka lebih mementingkan kesukaan atau keinginan demi terciptanya keindahan sebuah taman, padahal untuk menghadirkan taman rumah yang indah kita tidak terpatok pada mahalnya tanaman atau ornamen pendukung lainnya. bahkan banyak desain-desain taman yang dimiliki jasa pembuat taman atau tukang taman yang komposisi didalamnya banyak tanaman yang relatif murah tapi tetap terlihat indah.

Semoga hayalan dan rencana mempunyai taman yang indah dinikmati akan segera terwujud dengan segenap partisipasi warganya

Urun rembuk sangat diharapkan untuk terwujudnya Taman ini, terima kasih

Salam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar